Novel yang pertama kali terbit pada tahun 1987 ini menceritakan tentang Paul Sheldon, seorang novelis ternama yang mengalami sebuah kemalangan karena kecelakaan mobil. Atas kejadian itu, ia mengalami luka yang sangat parah. Kakinya patah dan setengah badannya dari pinggul ke bawah terasa nyeri yang amat sangat menyiksa, hingga membuatnya tak berdaya untuk bergerak. Dalam ketidaksadaran, untungnya ia diselamatkan oleh seorang perawat wanita bernama Annie Wilkes. Secara kebetulan, Annie sendiri ternyata adalah salah satu penggemar berat Paul.